Kapolda Sumut Resmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Toba Dukung Program Makan Bergizi Gratis
Toba, mediasergap.com – Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H., didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Sumut Ny. Mona Whisnu, meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) Polres Toba, Kamis (20/11).
SPPG yang berlokasi di Jalan Patuan Nagari No. 101, Balige, Kabupaten Toba ini menjadi pusat pengolahan dan pendistribusian makanan bergizi dalam mendukung Program Makan Bergizi Gratis—salah satu program prioritas Presiden Prabowo Subianto.
SPPG Polres Toba akan menyediakan makanan bergizi bagi sekitar 3.176 pelajar dari 11 sekolah mulai tingkat TK, SD, SMP hingga SMA/SMK.
Dalam sambutannya, Kapolda Sumut mengapresiasi berdirinya SPPG pertama di Kabupaten Toba di bawah naungan Yayasan Bhayangkari. Ia menyampaikan bahwa dari target 117 SPPG yang akan dibangun di wilayah Sumut, 39 unit telah beroperasi, 19 sedang dalam proses pembangunan, dan 59 unit lagi direncanakan dibangun mulai awal Januari.
“SPPG ini merupakan sumbangsih Yayasan Bhayangkari dan Polri untuk meningkatkan gizi anak-anak. Selain gratis, makanan yang diberikan harus bergizi, aman, dan tidak menimbulkan penyakit,” ujar Kapolda.
Kapolda Sumut menegaskan bahwa setiap SPPG di bawah Yayasan Bhayangkari wajib melakukan test food sebelum makanan didistribusikan. Hal ini sesuai arahan Kapolri untuk memastikan keamanan dan kualitas pangan bagi anak-anak penerima.
Ia juga bersyukur bahwa 1.500 SPPG Polri di Indonesia hingga saat ini tidak pernah mengalami kasus pencemaran makanan. Ia berharap standar keamanan pangan terus diterapkan secara konsisten.
Kapolda menyampaikan rasa bangga kepada Kapolres Toba AKBP Vinsensius Jimmy Parapaga beserta jajaran atas kerja keras dalam menghadirkan fasilitas ini. Ucapan terima kasih juga diberikan kepada Bupati Toba, Wakil Bupati Toba, Forkopimda Toba, serta Para Pengusaha dan Stakeholder yang turut berkontribusi.
Usai memberikan sambutan, Kapolda bersama Ketua Bhayangkari Daerah Sumut menyerahkan bantuan sosial secara simbolis kepada pelajar tingkat SMP dan SMA serta relawan SPPG Polres Toba. Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita, disaksikan Sekdakab Toba dan unsur Forkopimda Kabupaten Toba, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan lokasi operasional SPPG. (Ds)

No comments:
Post a Comment